Rabu, 24 Oktober 2018

Review Analisis Jurnal


ANALISIS PENERAPAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN KEUANGAN DAERAH(SIMDA KEUANGAN) DALAM PENGOLAHAN DATA KEUANGAN PADA ORGANISASI PEMERINTAH DAERAH

Aplikasi SIMDA (Sistem Informasi Manajemen Keuangan Daerah) merupakan salah satu sistem informasi manajemen yang ditujukan untuk membantu praktik pengelolaan keuangan daerah yang cepat, tepat dan akurat. SIMDA dikembangkan oleh BPKP (Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan). Hasil dari sistem ini merupakan sebuah laporan keuangan yang lebih terstruktur dari menggunakan sistem manual.

METODE PENELITIAN

Untuk data primer Jurnal tersebut menggunkan metode wawancara langsung dan metode observasi. Untuk wawancara dilakukan kepada Kepala Dinas, Kepala bagian di masing-masing bidang , Bagian pengembangan aplikasi, dan admin operator SIMDA. Unutk Obesrvasi dilakukan pengamatan langsung saat proses memasukan data pada aplikasi keuangan SIMDA

Untuk data sekunder diperoleh dengan teknik pengumpulan data dan dokumentasi, atau melihat dari sumber referensi lain yang merujuk sesuai objek yang diteliti.

Fakta yang terkumpul, disusun, dijelaskan dan dianalisa dengan menggunakan pendekatan deskriptif. Berikut hasil analisa dengan metode pendekatan deskriptif:
  • Analisis pengolahan data keuangan oleh aplikasi SIMDA Keuangan.
  • Analisis pengendalian internal aplikasi SIMDA Keuangan dalam pengolahan data keuangan.
  • Analisis karakteristik kualitas laporan keuangan hasil keluaran (output) SIMDA Keuangan.

Kualitas informasi diukur dengan kriteria; Kesesuaian (relevancy), Ketelitian (accuracy), dan Ketepatan Waktu (timeliness). Perhitungan kualitas dilakukan menggunakan Skala Likert, yang terdiri dari 4 jawaban, yaitu Sangat Setuju (SS), Setuju (S), Tidak Setuju (TS), dan Sangat Tidak Setuju (STS).

KELEBIHAN

Kelebihan dari aplikasi SIMDA pembnuatan laporan keuangan menjadi lebih mudah karena sudah tersutruktur. Sehingga meminimalisir kesalahan dalam membuat laporan keuangan. Semua data juga tersimpan pada database yang lebih aman dibandingkan penyimpanan data fisik. Untuk keamanan aplikasi SIMDA sudah memiliki admin-admin khusus yang memiliki password untuk login sehingga tidak sembarang orang dapat mengakses.

KEKURANGAN

Untuk kekurangan dari aplikasi ini adalah sulitnya untuk revisi jika ada kesalahan dalam pembuatan laporan yang sudah tercetak, terbatasnya admin yang dapat menggunakan aplikasi karena belum tentu semua orang dapat langsung berpindah dari pembuatan laporan secara manual ke pembuatan secara otomatis.

KESIMPULAN

Aplikasi SIMDA merupakan aplikasi sistem informasi manajemen yang secara terintegratif mengelola keuangan pemerintah daerah mulai dari proses penganggaran, penatausahaan, sampai dengan pembukuan / akuntansi. Dilihat dari kelebihannya aplikasi SIMDA sangat membantu pekerjaan dalam pembuatan laporan keuangan sehingga lebih cepat , tepat, dan akurat. Namun disamping itu aplikasi SIMDA juga memerlukan admin khusus dikarenakan tidak semua orang dapat menggunakannya.

SARAN

Untuk saran aplikasi ini masih menggunakan desktop, mungkin dapat dikembangkan pada platform lain seperti website ataupun mobile sehingga dapat mempermudah menggunakan aplikasi dari manasaja. Sering dilakukan maintenance supaya kualitas dari penggunaan aplikasi tidak berkurang serta sering melakukan update password untuk menjamin keamanan sistem.


Sumber : http://fe.um.ac.id/wp-content/uploads/2014/02/Harmadhani-Yuli-UM.pdf

Tidak ada komentar:

Posting Komentar