Kamis, 11 April 2019

Tugas 2 - Bahasa Inggris Bisnis 2 - Tips Mengikuti Tes Listening TOEFL

Image result for tes toefl
Test TOEFL


Berikut ini merupakan tips -tips dalam mengikuti tes listening TOEFL :

1. Fokus, Tidak Ada Kemungkinan untuk Replay
Soal listening hanya akan diputar satu kali. Tidak ada kesempatan untuk mengulang apa yang telah didengarkan. Untuk itu, semaksimal mungkin fokus pada apa yang terdengar. Cari cara yang paling sesuai, misalnya merasa lebih fokus saat memejamkan mata, atau cara lainnya. Catat dengan ringkas apa yang didengar untuk membantu merumuskan intisari percakapan.

2. Mulai dari Hal Besar
Jadilah smart note writer, yang bisa mencatat poin-poin dengan ringkas dan cepat. Buat simbol-simbol yang dimengerti untuk menghemat waktu. Mulai dari hal besar seperti lokasi terjadinya percakapan, lalu visualkan dalam pikiran orang yang sedang bercakap-cakap. Dengan cara itu,  bisa merasa seperti berada bersama mereka dan lebih mudah memahami inti percakapan.


3. Rileks, Jangan Panik
Karena saat panik pikiran tidak akan bisa memproses hal-hal yang masuk dengan jernih. Justru karena panik akan sulit untuk fokus pada apa yang didengarkan. Agar tidak panik, berlatihlah sesering mungkn. Biasakan diri mendengarkan percakapan dalam bahasa Inggris untuk mengurangi rasa panik.

4. Kenali Ragam Aksen
Semua soal bisa dibawakan oleh native speaker dalam aksen Amerika, Australia, atau Inggris. Di sinilah lagi-lagi peran penting dari frekuensi berlatih. Akrabkan telinga dengan bahasa Inggris dari berbagai aksen agar tidak sulit untuk mengidentifikasinya saat hari H mengerjakan tes TOEFL.

5. Perhatikan Kata Hubung
Jangan pernah melewatkan kata hubung yang disebutkan dalam dialog. Kata hubung akan menentukan ke mana arah pembicaraan. Bisa jadi saat melewatkan atau kurang fokus mendengarkan kata hubung, akan menjadi bumerang karena tidak bisa menangkap pertanyaan usai listening.

6. Fokus pada Kalimat di Akhir Dialog
Biasanya, kalimat di akhir dialog akan berlanjut ke dalam pertanyaan-pertanyaan selanjutnya. Penting untuk mengetahui intisari pembicaraan atau respon terakhir dari orang yang ada dalam dialog. Seringkali jawaban bisa ditemukan pada akhir percakapan. Perhatikan juga ungkapan dalam bentuk kalimat negatif yang diucapkan dua kali, karena bisa menjebak saat menjawab. Bisa jadi yang dimaksud dua orang dalam percakapan adalah hal bermakna positif, bukan negatif seperti yang terdengar.

7. Ikuti Subjek yang Berbicara
Kadangkala percakapan yang kamu dengar tidak terdengar jelas seperti dialog antara laki-laki dan perempuan. Kadang ada pihak ketiga yang ikut berbicara. Atau bisa jadi, subjek dalam dialog berbicara dengan sangat cepat. Apapun yang kamu dengar, penting untuk terus fokus dan mengingat siapa yang sedang berbicara. Dengan cara ini kamu bisa terus membayangkan apa yang mereka diskusikan tanpa merasa bingung. Fokus adalah kunci utama untuk menjaga agar subjek dalam listening tidak hilang dari konsentrasimu.

8. Bisa Ala Biasa
Semakin terbiasa mendengar percakapan dalam bahasa Inggris, akan semakin mudah melalui tes TOEFL bagian listening. Perkaya diri dengan menyimak film berbahasa Inggris tanpa subtitle atau menonton tayangan televisi berbahasa Inggris.

Jadi, di Part ini terbagi lagi atas 3 part yaitu Part A, B, and C. Sebelum kita memasuki penjelasan tiap part secara mendetail. Terlebih dahulu saya ingin memberikan tips & trik secara general dalam menjawab soal ini. Tipsnya yaitu:
  • Be Familiar with direction. Dalam setiap part akan ada direction yang dibacakan oleh sang bule dari tape recorder. Direction ini akan selalu sama di setiap test toefl. jadi sesungguhnya tak perlu mendengarkan baik-baik dierction yang ada. kalian benar-benar harus sudah tahu dan familiar dengan direction tersebut sebelum mengikuti test.
  • Selama direction dibacakan, silahkan melihat-lihat pilihan jawaban yang ada. Bisa di tebak kira-kira apa pertayaan untuk pilihan jawaban tersebut.
  • Listen carefully to the conversations and talks. Jadi kalian harus betul-betul berkonsentrasi untuk mendengarkan apa yang diucapkan dalam tape recorder tadi. mengapa? Karena hanya akan di putar sekali saja. Jadi tetap berkonsentrasi yaa..
  • Know where the esier and more difficult question are generally found. setiap part dari sesi listening comprehension yaitu dari soal yang mudah hingga ke soal yang sukar.
  • Never leave any answer blank on your answer sheet. jangan pernah mengosongkan lembar jawaban. jika tidak tahu, maka jawab saja/ isi saja lembar jawaban berdasarkan feeling teman-teman. Kira-kira manakah jawaban yang benar. sebab tidak akan ada pengurangan nilai jikalau pun jawabannya salah. Jika benar, Alhamdulillah kan?
  • Selama pengerjaan, jika selesai mengerjakan soal pertama dan masih ada waktu tersisa sebelum si bule berpindah ke soal berikutnya, gunakan waktu tersebut untuk melihat pilihan jawaban berikutnya. jadi teman-teman sudah siap untuk menjawab soal, tinggal focus mendengarkan, lalu memilih jawaban yang tepat ^^

1. PART A

Part A merupakan short conversation atau percakapan singkat dua orang. Part ini terdiri dari 30 short conversation yang diikuti oleh pertanyaan di setiap conversation yang harus dijawab setiap 1 short conversation selesai.

General tips untuk part ini adalah:
  • Focus kepada second line (pembicara kedua). Jawaban pertanyaan dari pertanyaan biasanya di pembicara kedua.
  • Biasanya jawabannya merupakan re-statement (pernyataan ulang)dari kata kunci yang terdapat di pembicara kedua. Jadi apa yang didengar bisa jadi katanya tidak sama dengan apa yang tertulis dipilihan jawaban, namun memiliki maksud yang sama dengan yang diucapkan oleh sang bule pembicara kedua.
  • Remember! pertanyaannya itu dari yang mudah (easy) – yang sukar (difficult)
  • if not understand the conversation,  maka:
    • jika hanya mengerti beberapa kata saja ---> pilihlah jawaban yang merupakan re-statement dari key word (kata kunci) yang di dengar atau dimengerti tadi
    • if not understand all, sama sekali tidak mengerti, pilihlah yang paling berbeda dengan apa yang kalian dengar
    • Never Choose an answer because it sounds like what you heard in the conversation. jadi, jangan pernah memilih jawaban karena sama dengan apa yang kalian dengar yaa
  • Remember! jawablah semua pertanyaan walaupu kalian tidak yakin dengan jawabanya. Never leave any answers blank. Jangan membuat lembar jawaban kosong yaa..


2. PART B

Part B merupakan part long conversation atau percakapan panjang. di part ini kita akan mendengarkan percakapan panjang dua orang bule. Jumlah percakapan di part in adalah dua. Setelah setiap percakapan selesai akan di ikuti dengan 3 atau 4 –5 pertanyaan. Biasanya di part ini lebih banyak membicarakan tentang school life, social issue, or a trip that someone is planning ataupun berita di United State (US).

3. PART C

Di part ini seseorang akan berbicara panjang. Di part ini terdiri dari 3 pembicaraan, masing-masing pembicaraan akan di ikuti pertanyaan 3 – 4 atau 5 pertanyaan. kemudian pilihlah jawaban yang benar sesuai dengan pertanyaan. Sama halnya dengan Part B, di Part ini juga kebanyakan membicarakan tentang American History, literatur, ataupun some school life.

Tips untuk menjawab soal Part B & C adalah sama, yaitu:

  • Focus in 1st line. Jadi fokuslah di line pertama dari tiap conversation ataupun talk. Karean baris pertama biasanya merupakan main idea, subject, ataupun topik yang sedang dibicarakan. Dan sering sekali akan ditanyakan pertanyaan tentang hal tersebut.
  • Sebelum mendengarkan conversation atau talk di setiap part, pada saat direction dibacakan atau jika ada waktu, lihatlah jawaban di Part B begitu pula jika sudah memasuki part C. sementara melihat jawaban, cobalah untuk:
    • Menerka topik yang akan kalian dengan nantinya
    • Menerka pertanyaan yang mungkin muncul dari kumpulan jawaban yang ada.
    • Terka ataupun simpulkan pertanyaan tentang what doing next?, when & where the conversation take place?, and who’s talking? pertanyaan ini sering sekali muncul di part ini.
  • Saat mendengarkan, determain topik dengan mendengarkan baik-baik bagian pertama (first line) dari percakapan.
  • Saat mendengarkan follow atau ikuti dengan melihat jawaban yang ada pada text book (buku soal) lalu usahakan untuk menerka jawaban yang tepat. Semua jawaban ada pada conversation atau talk, dan jawabannya sama dengan apa yang kalian dengar di tape.
  • Harus menerka jawabannya walaupun tak yakin. Ingat! jangan pernah membiarkan jawaban kosong.
  • Jika ada waktu yang tersisa gunakan untuk melihat jawaban pada text book. agar siap mendengar conversation atau talk selanjutnya.
Sekian tips-tips yang saya dapat kutip dari sumber dibawah ini. Semoga bermafaat bagi pembaca 😀


Sumber :


Tidak ada komentar:

Posting Komentar