Kamis, 04 Juli 2019

Penulisan 2 - Review Game Speed Drifter


Image result for speed drifter

Selamat datang kembali semuanya ke blog sederhana saya ini semoga keadaannya baik-baik saja. Pada kesempatan kali ini saya akan menulis tentang review sebuah aplikasi android atau lebih tepatnya game. Iya game dengan genre racing atau balapan. Yaitu garena speed drifter atau yang lebih dikenal dengan nama speed drifter ( garena merupakan publisher game dari indonesia). Speed drifter merupakan game racing online buatan tencent yang masuk ke indonesia melalui publisher terkenal yaitu garena.

Game ini sangat menarik banyak perhatian termasuk para youtuber seperti tara arts dan pokopow. Game play yang menarik dan online, iya online. Salah satu daya pikat karena menjadi tantangan tersendiri kepada player untuk mengalahkan player lain. Jika kalian familiar dengan CTR atau Crash Team Racing saat dulu bermain Playstation 1, kalian seperti bernostalgia dengan game ini karena sangat mirip. Kalian harus melakukan drifting setiap tikungan agar mendapatkan boost atau turbo.

Saat pertamakali bermain game ini kalian akan membuat sebuah karakter baru dengan 2 pilihan gender, laki-laki dan perempuan. Kalian dapat memilih outfit dan style kalian yang sudah disediakan pada awal pembuatan karakter. Setelah membuat karakter kalian akan diarahkan kepada tutorial game ini dari cara drifting, penggunaan boost dan lain sebagainya.

Dalam game ini ada banyak sekali mode permainan, antara lain Campaign mode,  Speed race, Item race, Couple race dan masih banyak mode mode balapan yang di update setiap beberapa bulan membuat game ini tidak membosankan. Mode tersebut dapat dimainkan secara personal maupun tim. Selain itu kalian juga dapat bermain rank mode dimana kalian akan bersaing merebutkan peringkat satu dalam game tersebut dengan player lain.

Berikut ini adalah penjelasan untuk mode mode balapannya:

Campaign mode adalah mode dimana kita akan balapan mengikuti alur cerita dari game ini. Meskipun pada mode ini kalian tidak melawan player lain tapi kalian tetap butuh koneksi internet untuk memainkannya.

Speed race adalah mode balapan yang mengandalkan keahlian dalam berkendara. Setiap bar drift kalian penuh, kalian akan mendapatkan satu turbo atau boost yang dapat membuat kendaraan kalian menjadi melaju dengan kecepatan tinggi. Ketepatan dalam berkendara seperti sudut tikungan dan waktu melakukan drift sangat berpengaruh terhadap jalannya balapan.

Item race adalah mode balapan yang digabung dengan keberuntungan dalam mendapat kan item. Item box akan tersedia sepanjang balapan dalam jarak tertentu. Item tersebut bisa kalian gunakan sebagai alat untuk menyerang lawan atau untuk menahan serangan lawan (tergantung dapat item apa).

Couple mode adalah perkembangan dari salah satu race diatas dimana pada mode ini player akan dipasangkan dengan player lain dengan gender berbeda. Seperti halnya pasangan pada mode ini kalian harus saling membantu sama lain untuk dapat memenangkan balapan.

Pilihan kendaraan digame ini juga sangat melimpah, walaupun begitu tidak semua dapat di peroleh secara gratis. Ada juga yang diadapatkan dengan cara membelinya menggunakan ingame currency atau menggunakan system gatcha atau undian. Hal ini menyebabkan game ini terlihat seperti pay to win atau kalian bisa menang dengan cara menghabiskan uang kalian untuk mendapatkan hasil terbaik secara instan. Bisa dibilang seperti itu, tapi tidak benar seutuhnya karna jika kalian rajin dalam bermain. Kalian juga bisa mendapatkan hal tersebut secara gratis.

Kendaraan pada game ini dibagi menajadi banyak class. Yaitu ada class A, B, C, D , M1 dan M2. Untuk Class A terdiri dari mobil-mobil yang memiliki keunikan masing-masing salah satu yang membuat mobil ini termasuk menjadi class A adalah desain yang bagus dan juga stats yang lumayan. Lalu untuk Class B dan Class C adalah mobil mobil standard yang bisa kalian dapatkan menggunakan voucher ataupun gold yang kalian kumpulkan selama balapan. Sedangkan Class D ini adalah mobil yang pertamakali kita gunakan untuk balapan yang bisa dibilang sangat standard dan pelan. Meskipun begitu mobil ini digunankan sebagai acuan turnamen turnamen game ini karena semua attribute sama rata dan skill yang menentukan. Spesialnya update-an terbaru adalam class M1 dan M2, class ini menunjukan bahwa tipenya adalam motor. Meskipun motor kemampuannya dapat bersanding dengan mobil dan kalian dapat tetap balapan bersama player yang menggunakan mobil.


Kesimpulannya menurut pengalaman saya bermain game ini lebih dari 3 bulan. Game ini sangat menarik dan seru untuk dimainkan, dengan adanya banyak mode dan mode mode baru yang diganti setiap bulannya game ini tidak membosankan untuk saya. Memang jika terus terusan akan bosan tetapi bisa jadi kalian akan ketagihan. Main boleh tapi kewajiban lainnya tetap harus berjalan. Game ini juga merupakan salah satu game yang dipertandingkan dilihat dari banyaknya turnamen turnamen yang menjanjikan bahwa game ini bisa bertahan lama. Tapi semua tergantung kepada pembuat apakah dapat membuat terobosan menarik agar playernya tetap betahan. Meskipun terlihat paytowin tetapi tetap skill adalah no1 di game ini.

            Sekian review dari saya, semoga bermanfaat untuk pembaca dan membuat kalian tertarik. Sebenarnya masih banyak hal yang dapat dibahas. Mungkin di lain kesempatan akan saya coba bahas. Saya harap game ini dapat terus berkembang hingga menjadi game yang menjanjikan. Selamat mencoba.Terima kasih atas perhatian dan waktunya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar